Water Park ini terletak di Suncity Mall atau Mall Giant di dekat GOR Sidoarjo tempat bermain air atau water park ini menjadi salah satu arena hiburan populer di kota Sidoarjo. Lokasinya berada tepat di sebelah kanan dari Suncity Mall yakni di Jalan Pahlawan No 1, Lemah Putro, Sidoarjo.
Jam buka dari Suncity Water Park Sidoarjo ini adalah mulai dari pukul 8 pagi sampai jam 5 sore, untuk reservasi tiket anda bisa telpon ke customer service di no telp: 031-8958155.
Jam buka dari Suncity Water Park Sidoarjo ini adalah mulai dari pukul 8 pagi sampai jam 5 sore, untuk reservasi tiket anda bisa telpon ke customer service di no telp: 031-8958155.
Pintu Masuk di Suncity Water park Sidoarjo |
Loket di Suncity Water park Sidoarjo |
Tiket Masuk Suncity Water park Sidoarjo |
Harga tiket masuk Suncity Water Park ini 30 ribu rupiah bagi umum baik dewasa dan anak-anak dengan batasan usia 2 tahun bagi balita yang tidak dikenakan biaya. Sedangkan untuk pelajar atau rombongan hanya dikenakan 25 ribu rupiah dengan menunjukkan kartu pelajar.
Tersedia juga wahana flying fox yang melintas di atas kolam renang pada ketinggian 10 meter dengan membayar tiket 10 ribu rupiah dan rombongan minimal 20 orang tiket hanya 5 ribu rupiah. Untuk peralatan lainnya seperti pelampung disewakan seharga 10 ribu rupiah untuk single dan 15 rupiah untuk pelampung double.
Tersedia juga wahana flying fox yang melintas di atas kolam renang pada ketinggian 10 meter dengan membayar tiket 10 ribu rupiah dan rombongan minimal 20 orang tiket hanya 5 ribu rupiah. Untuk peralatan lainnya seperti pelampung disewakan seharga 10 ribu rupiah untuk single dan 15 rupiah untuk pelampung double.
Berbagai wahana di Suncity Waterpark Sidoarjo |
Wahana andalan lainnya yakni perosotan dengan ketinggian 20 meter, water drum dan wahana arus atau gelombang di kolam kecil. Tidak ada kolam renang dengan kedalaman lebih dari 1.25 meter sehingga aman bagi anak anak SD.
Fasilitas lainnya tempat atau bangku bangku berteduh cukup banyak begitu juga dengan toilet dan ruang ganti baju. Untuk loker atau lemari penyimpanan barang dikenakan biaya tambahan 5 ribu rupiah. Selesai berenang kita bisa langsung cuci mata di Mall karena ada jalan tembus yang langsung masuk ke lantai 2 Suncity Mall.
Area parkir di Suncity Water Park Sidoarjo |
Secara keseluruhan Water Park Suncity Sidoarjo lumayan bagus fasilitas dan standar keamanannya karena banyak petugas yang berjaga jaga. Selain itu penjernih air yang digunakan tidak terlalu pedih di mata jadi akan menambah asyik keluarga anda berenang tanpa perlu merasakan pedih di mata. Karena itu bagi anda yang hendak mengajak keluarga berlibur tempat ini cocok dan recommended banget.
Incoming search:
* Pacet
* Pemandian Pacet
* Jolotundo
* Waterpark di sekitar Surabaya
* Pantai dekat Surabaya
Tags: Waterland Mojokerto, Saygon Waterpark Pasuruan, Citra Harmoni Waterpark, Pemandian Jolotundo, Padusan Pacet, Pantai Dlegan Gresik, Pacet Mini Park
Incoming search:
* Pacet
* Pemandian Pacet
* Jolotundo
* Waterpark di sekitar Surabaya
* Pantai dekat Surabaya
Tags: Waterland Mojokerto, Saygon Waterpark Pasuruan, Citra Harmoni Waterpark, Pemandian Jolotundo, Padusan Pacet, Pantai Dlegan Gresik, Pacet Mini Park
Comments
Post a Comment
Tolong biasakan komentar yang baik setelah membaca, saya akan balas jika pertanyaan sesuai topik. Dan tolong jangan meninggalkan link aktif atau spam. Terima kasih