Skip to main content

Artikel Unggulan

Penumpang Julit...... Bawa Kabur Selimut Bus EKA

"Bandara Udara Kecil Yang Cantik" Adisumarmo Airport

Papan nama Bandara Adisumarmo yang sore ini baru dipasang Oktober 2, 2015
Sekedar berbagi saja, Bandara Udara Adisumarmo sebenarnya  bukan terletak di kota Solo melainkan di kabupaten Boyolali ini bukan termasuk bandara udara yang cukup besar. Banyak yang mungkin mengira bandara ini ada di Solo, nyatanya tidak. Dengan landasan pacu yang kurang dari 1500 meter dan apron utama hanya menampung 2 pesawat saja seukuran Boeing 737 800 atau 900. Namun seiring perkembangan waktu yang dialami kota Solo, rutinitas penerbangan menjadi cukup padat setiap harinya.


Tampak depan Bandara tempat drop dan jemput penumpang

Sering kali yang saya temui dalam setiap penerbangan dari dan ke kota Solo, orang orang India yang kebanyakan memiliki bisnis atau pabrik tekstil di sekitar Solo. Kemudian pengusaha lokal, wisatawan domestik dan mancanegara. Untuk transportasi dari bandara ke tempat tujuan moda yang utama adalah taxi argo, sebenarnya ada juga Trans Solo atau Batik bus, namun sejauh yang saya lihat sepi dan minim penumpang. Mungkin masalah jam keberangkatan dan jangkauan area yang kurang menjadikannya sepi penumpang.

Area parkir bandara

Pintu keluar Bandara

Area luar Bandara Adisumarmo

Di sisi sebelah kiri pojok terminal terdapat satu gedung khusus untuk tamu VIP dan VVIP, mungkin jika para pejabat negara sedang berkunjung ke kota Solo akan singgah di gedung tersebut. Maklum pejabat tidak ingin disamaratakan dengan rakyat biasa.

Tempat kedatangan VVIP Bandar Udara Adi Sumarmo

Sedangkan di sisi yang sama juga terdapat fasilitas ATM yang saya rasa cukup lengkap karena semua Bank ada disana. Masalah keamanan di bandara udara ini saya rasa cukup longgar karena tidak hanya calon penumpang saja yang bisa masuk melainkan masyarakat umum yang sekedar hanya ingin melihat pesawat lepas landas atau ingin mengambil uang di ATM.


Satu hal yang saya senang dari bandara udara Adi Sumarmo di Solo ini adalah ruang tunggu atau boarding room nya. Walaupun tidak terlalu besar, namun mampu menampung ratusan calon penumpang pesawat terbang, saya sendiri sering tidur selonjor di bangku panjangnya ketika menunggu jadwal penerbangan yang "DELAY". Tentu saja saya harus memilih bangku yang agak jauh dari penumpang lain agar tidak terganggu istirahat saya.
Kadang kalo jadwal penerbangan saya masih agak lama, saya sering "CANGKRUK" atau makan dan ngopi dulu di warung di area parkir dekat pintu keluar bandara, dimana harga makanan tentunya lebih murah dan terjangkau daripada warung yang didalam.







Comments

Popular posts from this blog

Berapa Hari Transfer Uang dari Luar Negeri Sampai ke Rekening Bank di Indonesia

Bukti Transfer dari Luar Negeri ke Indonesia Selama hampir 4 tahun lamanya saya bekerja freelance atau pekerjaan sampingan sebagai quality control dimana agent yang saya wakili berada di Shenzhen China. Hampir dalam seluruh kurun waktu tersebut bayaran atau fee yang saya terima dikirim lewat bank transfer atau transfer antar rekening bank. Sejauh ini tidak ada permasalahan berarti baik itu dari pihak saya maupun pihak pengirim yakni klien saya. Uang yang saya terima biasanya akan masuk ke rekening bank saya setelah sehari pemberitahuan dari klien bahwa mereka sudah melakukan proses transfer uang. Memang menurut pengalaman saya bila klien mengirim email pemberitahuan bahwa transfer sudah dilakukan maka keesokan harinya setelah makan siang maka uang sudah berada di rekening tabungan saya. Ini berlaku saat hari kerja yakni Senin sampai Kamis, namun jika transfer dilakukan hari Jumat maka mau tak mau uang tersebut baru akan sampai di rekening kita pada hari Senin setelah...

SIMAK JADWAL DAN TARIF BUS SAFARI DAN SAFARI LUX SOLO-SEMARANG

Bus Safari melintas di jalan Kaligawe Semarang Jalur tengah pulau Jawa yakni dari kota Solo ke Semarang dan sebaliknya merupakan jalur yang cukup ramai dan padat. Jalur ini melewati kota Solo sebagai start awal kemudian Boyolali, Ampel, Salatiga, Bawen, Ungaran dan berakhir di Semarang.  Beberapa kali saya naik bus dari terminal Tirtonadi ke terminal Terboyo dan sebaliknya jarang melihat bus-bus tersebut sepi penumpang, dengan puncaknya saat awal pekan dan keberangkatan pagi hari penumpang akan penuh sesak walaupun dikelas Patas AC sekalipun. Bus-bus yang menguasai jalur ini adalah Royal Safari, Safari Lux, Taruna, Raya, Muncul, Ismo dan sebagai kompetitor luar adalah bus EKA dan Sugeng Rahayu di kelas patas eksekutif. Sebenarnya ada dua jurusan terminal di Semarang jika kita berangkat dari Solo yakni Terminal Terboyo atau Kaligawe dan Terminal Mangkang. Namun tentu saja yang menjadi  favorit dan lebih padat penumpangnya adalah yang menuju ke Terboyo karena l...

SIMAK JADWAL DAN TARIF BUS TARUNA SOLO-SEMARANG

Bus Taruna Solo Semarang ngetem di Terboyo Jalur Solo ke Semarang dan sebaliknya adalah jalur yang cukup ramai dan padat lalu lintasnya menurut saya. Sekian kali saya naik bus dari terminal Tirtonadi ke terminal Terboyo dan sebaliknya jarang bus-bus ini sepi penumpang, bahkan saat awal pekan dan keberangkatan pagi hari penumpang akan penuh sesak walaupun dikelas Patas AC sekalipun.  [Simak kereta api Kalijaga angkutan alternatif murah Semarang Solo dan sebaliknya] Bus-bus yang menguasai jalur ini adalah Royal Safari, Safari Lux, Taruna, Muncul, Ismo dan sebagai kompetitor luar adalah bus EKA dan Sugeng Rahayu di kelas patas. Sebenarnya ada dua jurusan terminal di Semarang jika kita berangkat dari Solo yakni Terminal Terboyo atau Kaligawe dan Terminal Mangkang namun tentu saja yang menjadi  favorit dan lebih padat penumpangnya adalah yang menuju ke Terboyo karena lebih dekat dengan pusat kota Semarang. Tiket Bus Taruna Solo Semarang Bus-bus dengan urutan...