KA KERTAJAYA berhenti di Stasiun Ngrombo |
Kereta akan berhenti di stasiun ini kira kira setelah satu jam perjalanan dari arah Semarang menuju Surabaya. Dulu kereta Kertajaya lepas dari Semarang tidak berhenti stasiun ini hanya melintas saja dan akan berhenti di stasiun setelahnya yakni stasiun Randu Blatung. Kini kereta api Kertajaya dari Jakarta akan berhenti menurunkan penumpang di stasiun Ngrombo ini sekitar jam setengah 10 malam atau satu jam perjalanan dari Semarang.
Beberapa bulan yang lalu ketika kereta berhenti di stasiun ini, saya sempat turun sebentar untuk sekedar melepas lelah kaki yang mulai kram, dan saya terkagum kagum dengan bangunan Stasiun ini. Bangunan baru stasiun terlihat bersih dan rapi, sama sih dengan hampir semua stasiun kereta sekarang. BRAVO.....
Saya sempatkan jeprat jepret sedikit bangunan stasiun Ngrombo ini. Sekedar informasi saja, kereta yang berhenti di stasiun Ngrombo ini adalah kereta Blora Express, Harina, Maharani, Kertajaya, Gumarang dan Jayabaya Utara. Untuk lebih jelasnya saya tambahkan informasi mengenai stasiun ini yang saya ambil dari wikipedia Indonesia.
Stasiun Ngrombo hanya terpaut jarak 1,5 km di barat Stasiun Gambringan ini dulunya memiliki percabangan ke Purwodadi. Rel ke arah Purwodadi saat ini telah tertimbun bangunan stasiun yang baru. Walaupun tidak lagi menjadi stasiun percabangan, penduduk Purwodadi yang hendak naik kereta api akan menuju Stasiun Ngrombo karena lebih dekat dengan jalan raya yang menghubungkan Purwodadi-Solo bila dibandingkan dengan Stasiun Gambringan.
Stasiun Ngrombo memiliki 4 jalur kereta api, 2 di antaranya adalah jalur lurus. Di selatan emplasemen terdapat gudang pupuk, dan rel terdekat adalah jalur 4. Terdapat 2 bangunan di kawasan Stasiun Ngrombo. Di sisi timur adalah bangunan yang dahulu dibuat oleh Belanda, sementara bangunan yang baru berada di sisi barat. Bangunan yang baru berisi ruangan PPKA, peralatan pemindah wesel dan pengatur sinyal, sementara bangunan yang lama berfungsi sebagai ruang tunggu, dilengkapi dengan toilet dan mushola.
Tags: "TIPS JITU" CARA DAPETIN TIKET KERETA API LEBARAN, BAYAR TIKET KERETA DI ATM BCA, CARA CETAK TIKET KERETA SENDIRI, HAL PENTING PADA PEMESANAN TIKET SECARA ONLINE, PEJUANG PJKA, KEJADIAN UNIK DI KERETA API, LARANGAN DI DALAM GERBONG KERETA API, Tips Naik Kereta Api Ekonomi Jarak Jauh, Alasan Kenapa Naik Kereta Api lebih Asyik, Cara Membatalkan dan Merubah Jadwal Tiket Kereta, Harga Makanan dan Minuman di Kereta Api
Comments
Post a Comment
Tolong biasakan komentar yang baik setelah membaca, saya akan balas jika pertanyaan sesuai topik. Dan tolong jangan meninggalkan link aktif atau spam. Terima kasih