|
Terminal Tirtonadi Solo |
Jumat ini seperti biasanya, tepat jam 2 siang kuinjakkan kaki di Terminal Tirtonadi Solo, jejeran bus telah siap di area terminal yang masih dalam tahap renovasi, area sebelah Barat terminal sudah lebih dahulu rampung, area ini menampung bus bus yang ke arah Barat, yakni ke Semarang, Tegal, Jogja, dan Jakarta.
|
Terminal Tirtonadi Solo |
Pembangunan Terminal Tirtonadi Solo kelihatannya sedang dikebut, pembiayaan mungkin dari dana APBD provinsi karena untuk kota kecil semacam Solo saya pikir tidak memiliki anggaran yang cukup besar untuk membangun terminal sebesar sekarang.
Area barat terminal yang telah jadi saya pikir cukup rapi, bersih dan tertata dengan rapi, sayangnya model ruang tunggu tertutup dengan berdinding kaca agar penumpang bisa melihat bus bus incarannya kurang dalam hal ventilasi dan kenyamanan sirkulasi udara. Saya harus angkat jempol untuk terminal bus ini, mungkin bisa jadi yang terbaik di Indonesia.
|
Area tunggu penumpang Terminal Tirtonadi Solo |
Toilet yang disediakan cukup bersih dan nyaman, serta GRATIS. Namun dalam beberapa kesempatan saya mencobanya pernah diteriaki petugas pembersih lantaran tidak memberi SAWERAN uang receh, padahal ada papan besar bertuliskan TOILET GRATIS. Ini satu dilema yang sebenarnya harus dipecahkan, dimana fasilitas publik macam terminal kita harus membayar uang peron sebesar 500 rupiah, masih saja harus membayar penggunaan fasilitas di dalamnya.
|
Jejeran toko toko di dalam Terminal Tirtonadi Solo |
Sementara di area Timur, untuk bis yang kearah Jawa Timur, pembangunan sedang berlangsung, mudah mudahan akhir tahun saya bisa melihat penampakan terminal baru ini. Segera kuhampiri bis Sugeng Rahayu Patas yang berwarna Orange jelas lebih mencolok warnanya daripada kompetitornya bis Eka Cepat, dan kusempatkan jeprat jepret kondisi terminal Tirtonadi Solo yang masih giat berbenah.
|
Antrian bus AKAP |
Comments
Post a Comment
Tolong biasakan komentar yang baik setelah membaca, saya akan balas jika pertanyaan sesuai topik. Dan tolong jangan meninggalkan link aktif atau spam. Terima kasih